Banjir Kiriman Bogor Sudah Sampai Jakarta!

Di Tulis Oleh Unknown


Posko Banjir yang dimiliki Balai Besar Wilayah Sungai Ciliwung-Cisadane melaporkan, dari hasil monitor 24 jam menyebutkan banjir terjadi di Bogor mulai dirasakan di Jakarta.

Sejumlah kawasan di Jakarta terutama di bantaran sungai mulai terkena imbas," kata Pjs Dirjen Sumber Daya Air Kementerian Pekerjaan Umum M Amron di Posko Banjir Cawang, Sabtu (13/2).

Indikasinya dapat dilihat pada pukul 06.00 WIB, ketinggian air di Pintu Air Manggarai yang normalnya 750 sentimeter, saat itu sudah menjadi 760 sentimeter.

Kondisi kawasan yang selama ini menjadi langganan banjir karena meluapnya sungai Ciliwung seperti Kalibata (Rawa Jati), Gg Arus, Kampung Bidaracina, Kampung Pulo, Bukit Duri mulai terendam. Amron minta masyarakat di lokasi tersebut untuk terus waspada mengingat laporan juga menyebutkan pagi ini masih terjadi air laut pasang dan hujan dengan curah terbatas di Jakarta.

Sebelumnya pada hari Jumat (12/2) di Bogor sekitar pukul 18.00 WIB, Bendung Katulampa meluap sehingga membanjiri kawasan sekitarnya. Ketinggian air di Bendung Katulampa dilaporkan pada pukul 18.00 WIB Jumat, mencapai 250 sentimeter, Sabtu pagi ini sudah kembali normal mencapai 60 sentimeter.  Â

Kemudian di pos pemantauan Depok menunjukkan pada pukul 22.00 WIB Jumat, ketinggian air sempat mencapai 400 sentimeter dan pukul 06.00 WIB turun menjadi 165 sentimeter, padahal normalnya 150 sentimeter. Posko Cawang dilaporkan sampai saat ini masih memonitor ketinggian air terutama di pintu air Manggarai sebagai indikator banjir di Jakarta. Masyarakat yang selama ini menjadi langganan banjir telah dibekali prosedur tetap untuk evakuasi seandainya ketinggian air sudah di atas normal sehingga berpotensi banjir.

Sumber : Media Indonesia